Resensi Buku: Teori Hukum (Mengingat, Mengumpulkan, dan Membuka Kembali) oleh Prof. Dr. H.R.Otje Salman S., S.H., dkk.
DATA BUKU
- Judul Buku : Teori Hukum (Mengingat, Mengumpulkan, dan Membuka Kembali)
- Penulis : Prof. Dr. H.R.Otje Salman S.,S.H., dan Anthon F. Susanto, S.H., M.Hum
- Penerbit : Refika Aditama
- Tahun Terbit : 2019
- Cetakan : 9
- Dimensi Buku : 16 x 21 x 0,85 cm (175 halaman)
- Harga Buku : Rp 38.000 (tiga puluh delapan ribu rupiah)
Teori Hukum merupakan salah satu dasar yang harus dikuasai oleh para akademisi dan praktisi hukum itu sendiri. Dalam buku berjudul Teori Hukum (Mengingat, Mengumpulkan, dan Membuka Kembali) tersebut, Penulis menguraikan dengan lengkap dan singkat tentang teori-teori hukum. Terdiri dari sebilan bagian, Penulis membuka dengan pertanyaan “Apakah Hukum Itu?”, diikuti dengan teori, teori hukum baik dari dua pandangan besar maupun menurut Jan Gijssels dan J.J.H.Bruggink, dilanjutkan dengan hukum dan paradigma, hukum sebagai sistem, teori keos dalam hukum, memahami hukum postmodernis, menuju hukum progresif di Indonesia, dan terakhir adalah memahami persolan kita.
Pembahasan-pembahasan tersebut diberikan dengan bahasa yang mudah, singkat namun tetap padat. Oleh karena itu, buku tersebut dapat menjadi bacaan atau bahan bagi para akademisi terutama mahasiswa, begitu juga para praktisi yang ingin mengingat kembali teori-teori hukum dalam menjalankan profesinya.
Penulis Prof. Dr. H.R.Otje Salman Soemadiningrat adalah Sarjana Hukum Perdata dari Universitas Padjadjaran dan merupakan Guru Besar Fakultas Hukum Unpad Bandung. Adapun penulis Anthon Freddy Susanto, S.H., M.Hum., merupakan Dosen di Universitas Pasundan Bandung serta pengacara di Biro HUkum Paguyuban Pasundan.
Punya Pertanyaan Tentang Masalah Hukum?
Kirim pertanyaan apapun tentang hukum, tim kami akan dengan maksimal menjawab pertanyaan Anda.
Kirim PertanyaanMantan Narapidana Harus Menunggu 5 Tahun Untuk Mencalonkan Diri...
Gugatan Terhadap Pengangkatan dan Pelantikan PJ Kepala Daerah Oleh...
hukum expert
Hukumexpert.com adalah suatu platform yang memungkinkan penggunanya untuk berinteraksi dengan pengguna lainnya sehingga membuka wawasan dan pikiran bagi mereka yang menggunakannya.