Resensi Buku: Pengantar Hukum Pajak Oleh Tunggul Anshari Setia Negara, S.H., M.Hum.

DATA BUKU

  1. Judul Buku       : Pengantar Hukum Pajak
  2. Penulis               : DR. Tunggul Anshari Setia Negara, S.H., M.Hum.
  3. Penerbit             : Banyumedia
  4. Tahun Terbit     : 2008
  5. Cetakan              : 2
  6. Dimensi Buku   : 15 x 23cm x 1,5 cm  (x + 186 halaman)
  7. Harga Buku       : Rp 45.000,- (Empat Puluh Lima Ribu Rupiah)

Dalam buku ini berisikan 7 (Tujuh) Bab, pada Bab 1 dan Bab 2 membahas mengenai Pengertian Pajak secara umum dan Dasar Falsafah serta Asas Pemungutan Pajak, Bab 3 membahas tentang Hukum Pajak, Bab 4 – Bab 5 membahas tentang Sistem Pemungutan dan Alur Pemajakan, Bab 6 – Bab 7 Membahas mengenai Pembukuan, Pemeriksaan, Penyidikan, dan Pengadilan Pajak. Dalam Lampiran buku ini mencantumkan Undang-undang Nomor 14 Tahun 2002 tentang Pengadilan Pajak.

Hal yang menarik dari buku ini ialah, adanya pembahasan mengenai Dasar Falsafah yakni mengacu pada Pancasila. Buku ini lebih menekankan pada pembahasan mengenai proses dan alur pada pengadilan pajak, mulai dari pembukuan, pemeriksaan, penyidikan dan keberatan atas penetapan pajak.

Penulis juga menyampaikan, buku ini tidak hanya berguna bagi yang sedang mempelajari hukum pajak, melainkan juga penting bagi para ahli dan praktisi yang sehari-hari berkecimpung dalam masalah pajak atau dapat dijadikan sebagai dasar pijakan sebuah teori hukum.

Tunggul Anshari Setia Negara, S.H., M.Hum. kelahiran 1959 di Malang, Jawa Timur. Menyelesaikan studi S1 pada tahun 1984 di Fakultas Hukum Universitas Gajah Mada, Yogyakarta, kemudian melanjutkan studi S2 di Fakultas Hukum Universitas Padjajaran, Bandung dan lulus pada tahun 1994, yang kemudian berhasil menyelesaikan program Doktor Ilmu Hukum di Universitas Brawijaya, Malang pada tahun 2015. Saat ini penulis merupakan dosen tetap di Fakultas Hukum Universitas Brawijaya, Malang, dan pernah menjabat sebagai Ketua Jurusan Hukum Tata Negara di Fakultas Hukum Universitas Brawijaya, Malang.

Punya Pertanyaan Tentang Masalah Hukum?

Kirim pertanyaan apapun tentang hukum, tim kami akan dengan maksimal menjawab pertanyaan Anda.

Kirim Pertanyaan

hukum expert

Hukumexpert.com adalah suatu platform yang memungkinkan penggunanya untuk berinteraksi dengan pengguna lainnya sehingga membuka wawasan dan pikiran bagi mereka yang menggunakannya.