Resensi Buku: Hak Istimewa, Gadai, dan Hipotek oleh Kartini Muljadi dan Gunawan Widjaja

DATA BUKU

  1. Judul Buku : Hak Istimewa, Gadai, dan Hipotek
  2. Penulis : Kartini Muljadi dan Gunawan Widjaja
  3. penerbit : Prenada Media
  4. Tahun Terbit : 2005
  5. Cetakan : Pertama
  6. Dimensi Buku : 13,5 x 20 x 1,2 cm (231 halaman)
  7. Harga Buku : Rp 32.000,- (tiga puluh dua ribu rupiah)

“Jaminan merupakan masalah yang hangat untuk selalu dibicarakan”, kalimat Penulis yang ada pada Bab I tersebut memang tidak dapat disalahkan. Perekonomian yang selalu berputar juga tidak menutup kemungkinan akan selalu terdapat hutang piutang di dalamnya. Demi menjamin hutang tersebut dikembalikan oleh debitur atau agar menjamin kreditur tidak kehilangan nilai uang yang telah dipinjamkannya, maka terdapat suatu lembaga yang berfungsi melindungi kreditur yaitu lembaga jaminan. Terdapat beberapa lembaga jaminan kebendaan yang berlaku di Indonesia.

Pada bagian gadai, Penulis membahas terkait juga syarat dan asas-asasnya yang dijelaskan dengan bahasa yang mudah dimengerti berikut dengna pasalnya. Sedangkan pada bagian hipotek, Penulis membahas terkait asas-asas dalam lembaga jaminan hipotek tersebut. Tentunya buku tersebut sangat bermanfaat baik bagi akademisi, praktisi, maupun masyarakat umum untuk mengetahui lebih lanjut terkait hukum jaminan terutama gadai dan hipotek.

Penulis Kartini Muljadi adalah pebisnis di Indonesia dan corporate lawyer. Pada tahun 1958 Beliau juga diangkat sebagai hakim pada Pengadilan Khusus Jakarta, dan tetap meniti karir sebagai hakim hingga tahun 1970 dengan reputasi yang bersih dari korupsi. Setelah berhenti menjadi hakim, Beliau ditunjuk sebagai Notaris di Jakarta hingga tahun 1980-an. Di sisi lain, setelah memperoleh gelar Sarjana Hukum dari Universitas Indonesia, Penulis Gunawan Widjaja adalah dosen hukum pada Fakultas Hukum Universitas Tarumanegara, dan pernah mengajar pula di Universitas Pelita Harapan.

 

 

 

Punya Pertanyaan Tentang Masalah Hukum?

Kirim pertanyaan apapun tentang hukum, tim kami akan dengan maksimal menjawab pertanyaan Anda.

Kirim Pertanyaan

hukum expert

Hukumexpert.com adalah suatu platform yang memungkinkan penggunanya untuk berinteraksi dengan pengguna lainnya sehingga membuka wawasan dan pikiran bagi mereka yang menggunakannya.