Penggantian Nama Ibu Kandung Dalam Kartu Keluarga

Pertanyaan
Ini saya duda anak 1 dan saya sudah menikah lagi akan tetapi dalam penulisan di KK waktu mengurus dulu nama ibu kandungnya tidak dicantumkan dan dicantumkan nama ibu tirinya,terus apakah bisa kita merubah dgn nama ibu kandungnyaUlasan Lengkap
Terima kasih atas pertanyaan Saudara,
Penggantian Nama Ibu Kandung Dalam Kartu Keluarga
Kartu Keluarga merupakan salah satu identitas yang berlaku di Indonesia, yang menjelaskan tentang identitas suatu keluarga. Pasal 1 butir 13 Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2013 Tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2006 Tentang Administrasi Kependudukan (selanjutnya disebut “UU Adminduk”) menyatakan:
“Kartu Keluarga, selanjutnya disingkat KK, adalah kartu identitas keluarga yang memuat data tentang nama, susunan dan hubungan dalam keluarga, serta identitas anggota keluarga.”
Kartu Keluarga dibuat berdasarkan data-data yang telah ada seperti Akta Kelahiran. Namun demikian, tidak jarang dalam pembuatan Kartu Keluarga terdapat kesalahan sebab permohonan tersebut tidak diperiksa berdasar dokumen-dokumen yang sudah ada.
Pasal 9 Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 108 Tahun 2019 Tentang Peraturan Pelaksanaan Peraturan Presiden Nomor 96 Tahun 2018 Tentang Persyaratan Dan Tata Cara Pendaftaran Penduduk Dan Pencatatan Sipil (selanjutnya disebut “Permendagri 108/2019”)mengatur bahwa:
“Penerbitan KK sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 ayat (1) huruf b, bagi Penduduk WNI atau Penduduk Orang Asing terdiri atas:
- penerbitan KK Baru;
- penerbitan KK karena perubahan data; dan
- penerbitan KK karena hilang atau rusak.”
Berdasar ketentuan tersebut di atas, untuk penggantian nama ibu kandung dari anak Saudara tersebut, Saudara dapat memintakan penerbitan KK dengan alasan perubahan data. Adapun Saudara harus menyertakan bukti-bukti untuk perubahan data tersebut, yaitu Akta Kelahiran anak Saudara.
Demikian jawaban atas pertanyaan Saudara, semoga bermanfaat.
Terima kasih.
Baca juga:
Mencoret Keterangan Dalam KK
Kartu Keluarga Baru Bagi Ibu Belum Menikah
Nama Ayah Dalam Akta Kelahiran dan KK Anak Hasil Pernikahan Siri
Tonton juga:
Penggantian nama ibu kandung dalam Kartu Keluarga| Penggantian nama ibu kandung dalam Kartu Keluarga| Penggantian nama ibu kandung dalam Kartu Keluarga|
Punya Pertanyaan Tentang Masalah Hukum?
Kirim pertanyaan apapun tentang hukum, tim kami akan dengan maksimal menjawab pertanyaan Anda.
Kirim Pertanyaan